Pages

Senin, 29 Juni 2015

Mama kuat! iya mama kuat=)

Ma.. sekarang tangisan akan kegagalanku di 9 mei lalu sudah berhenti, kenapa Tuhan tidak menakdirkanku lulus dijalur itu.
Karena;

Andaikan Aku lulus snmptn 9 mei lalu pasti aku sudah teralu sibuk mengurusi kuliahku
Andaikan Aku lulus snmptn 9 mei lalu  aku akan jarang dirumah
Andaikan Aku lulus snmptn 9 mei lalu waktuku kuhabiskan bolak-balik Bantaeng-Makassar
Andaikan Aku lulus snmptn 9 mei lalu aku tidak bisa menjagamu Ma
Andaikan Aku lulus snmptn 9 mei lalu aku akan pusing sendiri dengan 2 pilihan, menjagamu atau sibuk dengan kuliahku.

Ma, aku memang sudah berhenti menangisi kegagalanku itu, tapi kini aku kembali menangis.
Ma, mendengar vonis penyakit yang diucapkan dokter lebih sakit daripada melihat pengumumanku berwarna merah 9 mei lalu.
Mama pasti sembuh kan?

Tidak ada komentar :

Posting Komentar