Pages

Jumat, 31 Juli 2015

Kusebut dia kakak({})

Kakak;
Halo kak, kita tidak sedarah namun kau mampu menjadi sosok yang begitu mengerti akan banyak hal tentangku.
Hari ini 31 juli 2015 kudengar lagi suaramu meski cuma via handphone setelah bertahun-tahun lalu kita pernah lost contact dan hari ini serasa terbayar dengan peracakapan satu jam lebih.
13.10 - 14.16
Hey selalu sama kak, kau selalu saja mendominasi pembicaraan, kau berceloteh begitu banyak dengan topik yang berganti-ganti hingga kau membuatku bungkam dengan kalimatmu
"saya senang dengar suarata setelah bertahun-tahun yang lalu, kira-kira rindu jaki itu?"
kenapa kalimatnya harus diakhiri sebuah pertanyaan konyol kak? bagaimana bisa seseorang tidak rindu terhadap sosok yang begitu dianggapnya berarti? meski aku tak menjawab harusnya kau sudah tahu.
Kak kurasa tidak banyak yang berubah darimu, kau tetap sosok yang sama dengan kepedulian yang begitu besar terhadapku. Entah hal apa yang membawamu kembali menghubungiku tapi kamu memang begitu selalu datang secara tiba-tiba, tapi kedatanganmu tidak pernah tidak tepat, yah disaat adikmu ini butuh tempat bersandar.

Itulah kamu kak, yang selalu pergi entah kemana disaat aku sedang bahagia dan selalu hadir begitu saja ketika aku dirundung masalah. Kau selalu saja menjadi tempat yang paling nyaman untukku berbagi:'')


Teruntuk sosok yang kusebut KAKAK:")

Tidak ada komentar :

Posting Komentar